5 (Lima) Jenis Buah – Buahan Untuk Menurunkan dan Menjaga Tekanan Darah ~ Dee Nutrition

Sunday, October 8, 2017

5 (Lima) Jenis Buah – Buahan Untuk Menurunkan dan Menjaga Tekanan Darah



Bahaya Makanan Cepat Saji dan Junk Food Bagi Tubuh 

Konsumsi makanan cepat saji dan junk food semakin tinggi saat ini, anda dapat dengan mudah menemukan berbagai macam makanan cepat saji seperti burger, pizza, fried chicken, French fries, dan masih banyak lagi yang lainnya. Di Indonesia sendiri, makanan cepat saji dan junk food terus mengalami peningkatan jumlahnya dan semakin banyak yang meminatinya. Karakteristik dari makanan cepat saji dan junk food adalah makanan tersebut tinggi energi, tinggi lemak dan tinggi natrium. 

“ Makanan Cepat saji Tinggi Energi, Lemak dan Natrium namun yang lainnya rendah”

Jelas bahwa konsumsi makanan cepat saji secara berlebihan dapat mengakibatkan terjadinya kelebihan energi yang masuk dan ditambah dengan pengeluaran energi yang rendah, maka akan terjadi keseimbangan energi dan energi yang berlebih tersebut akan disimpan oleh tubuh dalam bentuk timbunan lemak. Di lain hal, selain dapat menyebabkan terjadinya kelebihan berat badan, terdapat masalah kesehatan lain yang akan terjadi jika mengonsumsi makanan cepat saji dan junkfood secara berlebihan yaitu tekanan darah tinggi.


Kandungan natrium yang cenderung tinggi atau bahkan sangat tinggi pada makanan cepat saji dapat menyebakan kelebihan asupan natrium jika dikonsumsi secara berlebihan. Salah satu masalah yang dapat terjadi ketika asupan natrium berlebihan adalah meningatkan terjadinya tekanan darah tinggi. Asupan garam dan natrium yang tinggi ketika mengonsumsi makanan akan dapat menyebabkan tekanan darah tinggi di kemudian hari. Untuk dapat menjaga tekanan darah seseorang dibutuhkan penurunan asupan garam sehingga tidak berlebihan, selain itu mencukupi asupan kalium juga membantu untuk menurunkan dan menjaga tekanan darah seseorang. Mencukupi kebutuhan kalium dapat dilakukan dengan mengonsumsi buah dan sayur.
           

Kalium dan Natrium

Kalium dan natrium sama – sama golongan makromineral, yang artinya dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah yang cukup besar setiap harinya. Keduanya mempunyai berbagai hubungan seperti menjaga keseimbangan energi. FYI, jika kalian pernah mengonsumsi minuman isotonik (pasti sudah tahu produknya) maka kalian akan disuguhkan berbagai macam mineral yang terdapat dalam minuman tersebut seperti Natrium (Na), Cl(Klorium), K (Kalium). Kaitan kalium dan natrium mempunyai hubungan dengan tekanan darah

Diet rendah kalium yang dilakukan secara terus menerus dapat menyebabkan terjadinya tekanan darah tinggi pada seseorang. Asupan kalium yang rendah ditambah asupan natrium yang tinggi atau bahkan berlebihan dapat menyebakan peningkatan tekanan darah. Sebaliknya, diet tinggi kalium ditambah dengan konsumsi natrium yang normal dan tidak berlebihan setiap harinya dapat menurunkan dan menjaga tekanan darah dan mencegah terjadinya hipertensi.


Kebutuhan yang direkomendasikan untuk kalium dan natrium per harinya cukup tinggi, ini dikarekana kalium dan natrium merupakan golongan zat makromineral dimana dalam tubuh dibutuhkan dalam jumlah yang cukup besar per harinya. Untuk kebutuhan rekomendasi Kalium untuk orang dewasa yaitu sebesar 4700 mg sedangkan untuk natrium maksimum sebesari 2300 mg per hari. Diet yang mengakibatkan kelebihan  asupan natrium dan rendah kalium akan mengakibatkan terjadinya tekanan darah tinggi pada seseorang

 Buah – Buahan Tinggi Kalium

Indonesia merupakan negara dengan keberaanekgaragaman hayatinya, berbagai macam tumbuhan tumbuh di Indonesia. Tentunya untuk mendapatkan buah – buahan sangat mudah dan sangat banyak jenis dan variasi buah – buahan di Indonesia. Dibawah ini merupakan beberapa buah – buahan yang memiliki kandugan kalium yang tinggi dan dapat membantu menurunkan dan menjaga tekanan darah pada seseorang
  • Buah Alpukat



Siapa yang tidak mengenal atau tidak pernah memakan buah alpukat ? Pasti hampir sebagian besar orang Indonesia pernah mengonsumsinya. Ternyata selain tinggi serat, buah yang satu ini juga memiliki kandungan kalium yang tinggi. Kandungan kalium pada 1 buah alpukat sendiri sangat tinggi yaitu 975 mg Kalium per buahnya atau hampir mencukupi ¼ kebutuhan kalium harian seseorang, sedangkan per 100 mg buah alpukat terdapat 485 gr kalium. Jika kita mengonumsi 4 – buah alpukat, kebutuhan kalium dan serat kita akan terpenuhi, namun perlu diingat bahwa buah alpukat memiliki kandungan energi yang juga tinggi yaitu sekitar 322 kkal per buahnya dan mengonsumsi 2 buah alpukat sama dengan satu kali makan besar bagi seseorang. 
  • Jambu Biji


Buah yang satu ini selalu mengejutkan, berada di 5 daftar lain juga dengan menjadi buah – buahan  yang memiliki kandaungan serat dan juga vitamin C yang tinggi, tak cukup sampai di situ saja ternyata Jambu biji memilki kandungan kalium yang tinggi juga. Satu buah jambu biji akan memberikan kalium sebesar 229.4 mg per sekali makan, dan akan memberikan kalium sebesar 417 mg per sajian 100 gram nya.
  • Buah Kurma


Siapa warga Muslim Indonesia yang tidak mengenal buah kurma ? Buah yang terkenal bagi kalangan kaum muslim baik di Indonesia maupun mancanegera ini memiliki kandungan kalium yang tinggi per sajian 100 gramnya. Buah yang pamor ketika puasa Ramadhan datang ini, per satu buahnya sendiri yang tidak terlalu besar bentuknya saja sudah memberikan jumlah kalium yang cukup tinggi yaitu sebesar 46.6 mg, sedangkan Kalium yang kita dapatkan ketika kita mengonsumsi Kurma yaitu sebesar 656 mg per sajian 100 gr.
  • Buah Pisang


Buah pisang sering dijadikan sebagai buah untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan memang direkomendasikan dalam diet untuk seseorang yang mengalami darah tinggi karena kandungan kalium pada buah pisang yang cukup tinggi. Per satu buah pisang terdapat kandungan kalium sebesar 422 mg per buah, sedangkan per sajian 100 gramnya, pisang memberikan kandungan kalium sebesar 358 mg.
  • Buah Melon



Buah melon memiliki kandungan kalium yang sangat tinggi per buahnya. Untuk satu buah melon memiliki kandaungan kalium sebesar 2918.4 mg per buahnya dan 228 mg per 100 gram sajian buah melon.

Buah Tambahan          : 

Tambahan, sebenarnya terdapat beberapa buah – buahan lain yang per buahnya memiliki kandungan kalium yang tinggi seperti buah melon yang memberikan 2918 mg kalium per buah dan 228 mg per 100 gramnya, ada semangka yang mengandung 5060.2 mg kalium per buahnya dan 112 gram kalium per 100 gramnya, dan ada papaya yang mengandung 1421 mg kalium per buah dan 182 mg kalium per 100 gram. Beberapa buah diatas memang memiliki kandungan kalium yang sangat tinggi per buahnya, namun kita tidak mungkin bisa mengonsumsi satu buah tersebut sekaligus.

Bagaimana ? Apakah anda sudah pernah mengonsumsi buah – buahan  diatas ? atau hanya beberapa saja yang sudah kalian makan ? konsumsi yang direkomendasikan untuk buah – buahan adalah 2 – 3 jenis buah setiap harinya.

Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan komentar di box komentar yang telah disediakan, jangan lupa like fans page kami untuk mendapatkan pemberitahuan untuk artikel – artikel selanjutnya. Sekian dan terimakasih

Share:

0 Comments:

Post a Comment

Blog Archive

Labels