Akhirnya Saya Diterima oleh Google Adsense Part 1 ~ Dee Nutrition

Monday, February 5, 2018

Akhirnya Saya Diterima oleh Google Adsense Part 1


Alhamdulillah… Alhamdulillah… Alhamdulillah… Kata – kata yang saya ucapkan seraya Tuhan mengabulkan permintaan saya. Saya akhirnya resmi menjadi seorang Ads Publisher Google Adsense. Saat itu, Waktu menunjukkan pukul 18:45 WIB, saya telah selesai melaksanakan Sholat Maghrib. Seperti biasanya, sebelum saya membaca Al-Qur’an, saya mengecek semua social media dan email saya siapa tahu ada info-info penting (untuk saya). Saya pun mencoba me-refresh Gmail Apps di Smartphone saya, berharap bahwa review email kedua dari Google Adsense sudah datang. Ternyata benar, email dari Google Adsense tiba. Alangkah terkejutnya ketika saya membukanya, ternyata saya diterima dan resmi menjadi publisher Google Adsense.

Saya diterima Google Adsense

I feel ecstatic. Inilah yang saya tunggu – tunggu, setelah saya mendapatkan email dan membacanya, saya langsung memberitahukan kabar baik ini kepada Ibu saya, dan Ibu saya pun bahagia akan capaian saya. Memang di awal saya mencoba untuk Blog, ibu saya tidak setuju dan meremehkan saya bahwa yang saya lakukan adalah sebuah hal yang sia-sia, namun bukan berarti saya menyerah. Ketika itu, saya malah semakin berhasrat untuk bisa menghasilkan uang dari hobi saya nge-blog, dan membuktikan ke ibu saya bahwa saya bisa melakukannya. Semuanya terbayar manis, perjuangan saya terbayarkan dan saya bisa membuktikan semuanya ke ibu saya.

Akhirnya penantian panjang, kesabaran, dan perjuangan tanpa kenal lelah dan menyerah saya terbayarkan. Saya bisa menghasilkan uang dari salah satu hobi saya yaitu menulis. Sejak dahulu saya memang ingin terus mengembangkan bakat saya di blog dan kemampuan menulis saya. Apalagi setelah saya menyelesaikan artikel penelitian saya (yang sangat membuat saya stress), ada satu hal yang saya dapatkan, ternyata kemampuan menulis saya masih jauh dari kata ‘BAIK’. Setelah saya selesai kuliah, saya memutuskan untuk menjadi Blogger lagi dan mulai melatih serta meningkatkan kemampuan menulis saya. Saya memiliki rencana untuk membangun blog saya menjadi sebuah personal blog yang ter-established dan bisa menhasilkan uang dari situ. Sejak saat itu, target saya adalah saya bisa menjadi seorang publisher/pengiklan Google Adsense.

Google Adsense itu Seperti Primadona Layanan Periklanan Blog


Siapa yang tidak mengenal Google Adsense? Tentunya semua penulis blog (termasuk saya) pasti sudah tahu tentang Google Adsense. Google Adsense adalah layanan dari Google (dan Alphabet Inc.) tentang jasa periklanan di web (blog). Di dunia jasa periklanan web, Google Adsense adalah layanan iklan yang sudah sangat ter-established dengan baik, banyak perusahaan-perusahaan yang mempercayakan produk/jasanya di Google Adsense agar bisa diiklankan di web. Lalu apa yang menarik bagi para penulis Blog mengenai Google Adsense? Blog/website yang dimiliki oleh penulis blog dapat didaftarkan ke layanan Google Adsense untuk dapat mengiklankan iklan – iklan dari perusahaan – perusahaan yang sudah bekerja sama dengan Google Adsense. Ketika blog kita diterima oleh Google Adsense dan mulai bisa memasang iklan, setiap iklan yang di ’klik’ oleh pengunjung(karena mungkin mereka tertarik dengan iklan yang ditampilkan) maka kita akan dapat bayaran dari Google Adsense. Tentunya sangat menarik bukan? Dan itulah yang ingin saya dapatkan, dan akhirnya saya mendapatkannya. 

Perjuangan saya agar blog saya bisa diterima Google Adsense membutuhkan waktu selama 6 Bulan. Semuanya berawal di bulan Agustus 2017. Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, setelah saya selesai melaksanakan tugas akhir (dan tinggal menunggu waktu wisudah di Bulan November 2017), saya mulai aktif lagi menjadi blogger .  Saya ingin membuat sebuah personal blog saya sendiri dan bisa menghasilkan uang dari blog saya. Agustus 2017, saya mulai membuat postingan lagi di blog saya, masih belum banyak karena saya masih harus belajar lagi mengenai Teknik menulis dan meningkatkan kemampuan menulis saya. Saya juga harus belajar mengenai Bahasa HTML/XML untuk bisa mengedit template blog saya agar bisa diterima Google Adsense.

Syarat - Syarat Harus Dipenuhi untuk Bisa Diterima Google Adsense


Oh ia, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar blog kita bisa diterima oleh Google Adsense. Peraturan dasarnya (saya mencoba meringkas semua aturan yang saya tahu untuk bisa menjadi publisher Google Adsense)  adalah 1) Usia penulis blog harus lebih dari 18 tahun, 2) Usia blog sudah lebih dari 6 bulan, 3)Memiliki postingan banyak (lebih dari 30 artikel) dan berkualitas 4) Artikel harus original/asli buatan penulis blog 5) Blog haruslah unik dan memiliki tema yang spesifik 6) Blog harus SEO Friendly 7) Blog tidak boleh melanggar ketentuan layanan Blogger  dan Google Adsense (Bisa di cek di web Google Adsense). Ke tujuh hal tersebut sebenarnya adalah hal – hal yang umum yang kalian dapatkan setiap kalian membaca bagaimana persyaratan untuk bisa diterima Google Adsense, namun masih banyak lagi hal - hal teknis lainnya yang perlu diperhatikan dan dilakukan agar diterima.

Kembali lagi ke cerita blog saya. Memasuki bulan September 2017, saya mulai meningkatkan jumlah postingan di blog saya. Saya mulai membuat artikel dan menerbitkan artikel di blog saya setiap harinya hingga artikel di blog saya mencapai 100 artikel. Selain itu saya mulai merombak tampilan blog saya agar SEO (Search Engine Optimization) Friendly, dan bisa diterima Google Adsense. Saya membuat tampilan blog yang sesuai dengan tema blog saya yaitu Gizi dan kesehatan (sekarang mungkin ditambah mengenai blogging, dan hobi saya menulis bebas). Saya membuat tampilan blog menjadi minimalis dengan warna dasar hijau dan putih abu-abu. Saya juga membuat tampilan blog dengan navigasi dan widget yang memudahkan pengunjung ketika membaca artikel di blog saya. Untuk lebih serius, saya juga mendaftarkan blog saya menjadi domain TLD (Top Level Domain). Apa itu TLD? Sederhananya (lagi) adalah domain web dengan .com , .id, .org, .edu dan sebagainya. Beberapa artikel yang pernah saya baca juga, dengan penggunaan TLD ini maka akan semakin meningkatkan kesempatan kita untuk bisa diterima oleh Google Adsense.

Setelah semuanya sudah saya perbaiki, akhirnya saya mendaftarkan blog saya ke Google Adsense . Saya pun menunggu satu minggu, dan ternyata saya mendapatkan penolakan karena adalah masalah dengan akun saya. Ternyata kita tidak boleh mempunyai dua akun Google Adsense, hanya boleh satu akun. Dari situ saya pun menghapus semua akun Google Adsense saya dan mulai mendaftarkan lagi. Pada bulan Oktober 2017, saya pun mendaftarkan blog saya dengan akun baru, dan saya harus menunggu selama 3 bulan untuk bisa mendapatkan email balasan dari Google Adsense lagi.

Ada yang bilang setelah kita mendaftarkan diri ke Google Adsense, yang kita harus lakukan adalah bersabar menunggu email dari Google Adsense. Jika di akun adsense dikatakan dibutuhkan waktu 3 hari kerja untuk bisa mendapatkan email review dari Google Adsense, kemungkinannya itu tidak akan terjadi, apalagi jika blog kita belum cukup terkenal. Kita harus menunggu lebih dari 3 hari untuk bisa dapatkan emailnya (saya sendiri malah 3 bulan). Selain bersabar, saya juga tidak boleh mengutak – atik template blog saya karena katanya bisa membuat blog kita dikira oleh Google Adsense masih belum siap untuk di review. Walaupun saya tahu tentang info tersebut, saya ternyata tetap terus mengedit template blog saya, mengganti widget serta koding halaman. Saya memiliki sifat yang tidak sabaran dan menerka – nerka kenapa saya belum mendapatkan email balasan dari Google Adsense.

3 bulan saya menunggu untuk bisa mendapatkan email balasan dari Google Adsense, dan akhirnya awal Januari 2018 saya mendapatkan email balasan dari Google Adsense. 1 Januar 2018, saya masih menunggu email dari Google Adsense yang tidak kunjung datang. Disitu semangat saya mulai mengendur dan menurun. Padahal saya dari Oktober – Desember 2017, saya selalu membuka email  saya setiap hari berharap ada email dari Google Adsense. Lalu pada tanggal 03 Januari 2018, akhirnya email Google Adsense pun tiba, dan hasilnya saya di TOLAK. 

Sekian untuk artikel kali part 1 kali ini, nantikan part 2 dari cerita saya diterima Google Adsense di blog ini... Jika ada komentar, sanggahan, kritik, ataupun saran, silahkan kirimkan melalui boks komentar yang ada dibawah. Jangan lupa subscribe melalui email dan like fans page kami. Jika artikel ini membantu, share artikel ini ke sosial media kalian dengan cara mengklik ikon social media yang ada dibawah untuk membantu blog ini Sekian dan Terimakasih Author of Dee Nutrition's Blog
Share:
Location Indonesia

0 Comments:

Post a Comment

Labels